5.10.14

Tanyakan Kepada Bani Israil Tentang Nikmat Allah

Bani Israel adalah satu ummat pilihan yang diperlihatkannya berbagai macam mukjizat sebagai tanda tnda Allah. Yaitu tanda-tanda kebenaran yang dibawa nabi-nabi mereka, yang menunjukkan kepada keesaan Allah, dan kebenaran nabi-nabi itu seringkali mereka tolak.

Dalam sebuah keadaan yang terjepit Bani Israil banyak berdoa kepada Tuhan. Kemudian dikabulkannya doa tersebut. Inilah nikmat dan keutamaan yang diberikan Allah swt atas bani Israil

Allah swt mengabulkan doa-doa Bani Israil dengan diturunkannya messias demi messias (Nabi-Nabi) yang selalu mereka doakan agar membawa kepada kebebasan. Nabi Yusuf as, Musa as, Harun as, Daud as, Sulaiman as, Zakariya as, Yahya as, Isa as dan lain sebagainya. Masing-masing Nabi membawa mukjizatnya masing-masing.

Dengan keutamaan ini kemudian berlakulah sebuah kesepakatan, yang kemudian menjadi janji dalam aturan/ hukum yang mengikat. Namun sayangnya aturan-aturan tersebut banyak sekali yang didustakan, bahkan sebagian Nabi-Nabi didustakan dan dibunuh.

Oleh karenanya balasan bagi mereka yang mencederai janji adalah siksa, baik didunia maupun akherat.

Allah swt berfirman,

Tanyakanlah kepada Bani Israil: "Berapa banyaknya tanda-tanda (kebenaran) yang nyata, yang telah Kami berikan kepada mereka". Dan barangsiapa yang menukar ni'mat Allah setelah datang ni'mat itu kepadanya, maka sesungguhnya Allah sangat keras siksa-Nya. (QS Al Baqarah 211)



No comments:

Post a Comment